Tuesday, May 26, 2009

Cakram Padat Berkapasitas Raksasa Diciptakan

domain gratis, mau!!
Liputan6.com, Melbourne: Cakram padat atau disk dengan kapasitas 10 ribu kali lebih besar ketimbang disk biasa akan dipasarkan dalam sepuluh tahun mendatang. Demikian diumumkan sejumlah peneliti dari Universitas Teknologi Swinburne, Melbourne, Australia, Rabu (20/5). Tim peneliti mengatakan dengan memanfaatkan teknologi nano partikel dan polarisasi dimensi membuat kapasitas penyimpanan menjadi besar tanpa mengubah ukuran disk. Kemampuan penyimpanannya mencapai 1,6 terabite, bahkan dapat diperbesar hingga 10 terabite. Kira-kira satu terabite mampu menyimpan 300 film atau setara dengan 250 ribu lagu. "Dimensi yang besar merupakan kunci untuk menciptakan kapasitas disk yang besar juga," ujar Min Gu, salah seorang peneliti dalam tim. Disk biasa memiliki tiga dimensi spasial, tapi dengan menggunakan nano partikel para peneliti mampu menciptakan dimensi warna, spektral sekaligus polarisasi. Karena, nano partikel yang bereaksi pada cahaya, membuat peneliti mampu merekam informasi dalam panjang gelombang warna yang berbeda. Disk biasa hanya merekam gelombang warna tunggal dengan menggunakan laser. Para peneliti juga menjelaskan bahwa riset mereka dalam waktu dekat ini dapat diterapkan untuk bidang medis, militer dan keamanan. Meski demikian, para peneliti masih memerlukan kerja keras untuk mengatasi masalah kecepatan.(ANS)
Tanah Dijual Blog Advertising