Saturday, April 11, 2009

Rumput Gelora Bung Karno Rusak Berat

Liputan6.com, Jakarta: Insan olahraga di Jakarta, Rabu (8/4), menyesalkan penggunaan Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, untuk kampanye pemilihan umum 2009. Karena, kampanye telah membuat rumput stadion rusak berat. Setidaknya butuh waktu lebih dari satu bulan untuk merawat rumput di lapangan seluas 1775 meter itu.
Klub Persija Jakarta yang urung melakoni laga kandang lanjutan Liga Super Indonesia karena peliknya perizinan pertandingan selama kampanye termasuk pihak yang dirugikan. Namun sejak didirikan, Stadion Gelora Bung Karno memang diperkenankan untuk kegiatan sosial dan politik meski agenda olahraga tetap mendapat prioritas. Pengelola berjanji untuk mengimbau partai politik tidak lagi mengagendakan kampanye visi serta misi pada pemilihan presiden, Juli mendatang di Stadion Gelora Bung Karno atau akan memagar zona lapangan hijau dengan kawat berduri. Pengelola sekaligus mengusulkan pembelian penutup rumput standar internasional.(BOG/Wira Respati)

0 komentar:

Post a Comment

saran, komentar dan kritikan anda sangat berharga buat saya, terima kasih.