Wednesday, February 10, 2010

Agar Tak Salah Pilih Pewarna Rambut

VIVAnews - Ketika mewarnai rambut, terkadang setelah pewarnaan, warna yang muncul tidak sesuai dengan keinginan atau tidak cocok dengan warna kulit. Hal ini ditandai dengan Anda cenderung menggunakan riasan nude dan bronzer tebal agar wajah terlihat lebih pucat. Kunci utama memilih warna rambut yang tepat adalah pilih warna dasar yang dua warna lebih terang atau lebih gelap daripada alis. Hal itu karena warna alis melengkapi warna kulit Anda dengan sempurna. Jika menyimpang terlalu jauh dari alis, warna akan tidak sesuai dengan kulit Anda. Anda juga dapat menggunakan warna foundation dasar sebagai barometer. Tetapi, jika Anda benar-benar yakin jika warna foundation cocok untuk kulit Anda. Apabila Anda ingin mewarnai rambut dengan warna kontras dengan kulit, seperti warna pirang dan kulit Anda gelap memang sedikit sulit untuk menemukan warna yang pas. Sebaiknya berkonsultasi dulu dengan penata rambut profesional untuk mendapatkan warna cat yang tepat. Warna cat rambut yang kontras dengan kulit tidak selalu terlihat buruk, jika mendapatkan warna yang tepat justru menjadi kombinasi warna yang mengagumkan. Hal ini dibuktikan oleh warna rambut terang yang kontras dengan warna kulit Beyonce Knowles dan Mary J. Blige. Untuk merawat rambut yang diwarnai lakukan perawatan dengan conditioner secara teratur. Gunakan juga vitamin rambut untuk mencegah rambut kering karena kerasnya bahan kimia yang terkandung dalam pewarna rambut. nah semoga bermanfaat ya.. selamat mencoba..

0 komentar:

Post a Comment

saran, komentar dan kritikan anda sangat berharga buat saya, terima kasih.